Mengapa Mereka Memilih Pom-Pom School ?

POM-POM SCHOOL menerapkan sistem Pendidikan Neo-Humanis (Neo-Humanistic Education atau NHE). Pendidikan Neo-Humanis adalah pendidikan manusia seutuhnya: fisik, mental, dan spiritual. Inti dari Pendidikan Neo-Humanis adalah membangkitkan Cinta Kasih Universal yang bersemayam di dalam setiap orang dan di dalam setiap makhluk lainnya. Metode yang kami gunakan diistilahkan dengan ‘The NHE Way’ yang merupakan perpaduan antara metode mutakhir Barat dengan pendekatan holistik budaya Timur.

The NHE Way adalah metode yang sangat efektif dalam mengembangkan kemampuan anak diberbagai bidang, seperti membaca, menulis, matematika, bahasa, seni, dan lain-lain terutama pada anak-anak usia dini. Dengan metode NHE anak-anak usia dini bisa belajar dengan kepesatan yang menakjubkan.

Kesalahan dalam mendidik dan mengajar akan berakibat fatal bagi perkembangan anak selanjutnya, karena pada saat anak memasuki tahap pemikiran analitik, mereka kehilangan ‘scope’ untuk mengembangkan  intelegensi holistik. Metode NHE sangat sesuai dengan perkembangan psikologi anak; apa yang diajarkan sejalan dengan bagaimana cara mengajarkannya.  “Belajar” nampak sebagai ‘bermain’, sehingga menyenangkan dan tidak membuat anak-anak merasa tertekan. Prinsip utama dalam metode ‘The NHE Way’ adalah ‘Play method’ (belajar dengan cara bermain atau terasa bermain).


Penggunaan Bahasa Inggris

Suka maupun tidak suka, kita semua mesti menerima bahwa Bahasa Inggris sudah merupakan bahasa Global yang utama. Maka di era globalisasi yang serba canggih sekarang ini sangatlah penting menguasai bahasa dunia, jika tidak maka kita akan ketinggalan dengan bangsa-bangsa lainnya.

Syukurnya kini masyarakat kita semakin menyadari betapa pentingnya menguasai bahasa Inggris, dan seiring dengan kesadaran itu makin tinggi pula animo para orang tua untuk memperkenalkan bahasa Inggris kepada putra-putrinya sejak usia dini.

Atas kesadaran yang sama dan dalam rangka menjembatani keinginan masyarakat maka POM-POM School juga menerapkan penggunaan bahasa Inggris selain bahasa Indonesia sebagai bahasa pengantar.


Yoga asanas & Quiet time

Kami telah memperkenalkan yoga kepada anak-anak usia dini sejak berdirinya POM-POM School pertama di Monang-Maning pada tahun 1998.  Di saat-saat awal berdirinya POM-POM School ada beberapa orang tua siswa yang keberatan anaknya diajari yoga karena mereka menganggap bertentangan dengan ajaran agamanya/kepercayaannya. Kami berusaha menjelaskan apa itu yoga dan apa manfaatnya untuk anak-anak dan sebagaian besar mereka akhirnya bisa menerima. Hanya ada satu orang anak yang dipindahkan sekolah karena alasan yoga walaupun tidak diutarakan secara langsung kepada kami.

Namun kini sudah banyak sekolah-sekolah PAUD yang mengajarkan yoga karena masyarakat sudah semakin melek kesadarannya dan semakin terbuka pemikiran serta cara pandangnya.

Praktek yoga di POM-POM School meliputi asanas dan ‘quiet time’.

Asanas adalah suatu postur atau gerakan tertentu yang banyak di antaranya menirukan postur-postur binatang.

Yang dimaksud ‘quiet time’ adalah duduk diam sambil melakukan visualisasi dengan mata terpejam (Close your eyes…. and see… ).

Jika dijabarkan manfaat yoga tentu banyak sekali. Yang utama manfaat yoga bagi anak-anak adalah membuat pikirannya lebih tenang; lebih fokus, lebih terkendali prilakunya, lebih percaya diri, dan tentu saja lebih sehat.